Cara Mengajukan Pengembalian Barang di Shopee
Artikel ini akan memberikan cara mengembalikan, mereturn barang di Shopee, mau tau caranya simak artikel ini sampai akhir.
Shopee merupakan salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, pasti banyak sekali dari kalian yang menggunakan aplikasi ini.
Shopee seringkali mengadakan promo yang menarik mulai dari gratis ongkir, flash sale, dan juga shopee serba seribu, sehingga banyak sekali orang yang menggunakannya.
Namun pernahkah kalian saat sedang melakukan belanja online ternyata barang yang kalian beli tidak sesuai dengan apa yang terlihat di foto katalog nya.
Jika kamu pernah mengalaminya kamu bisa mengajukan mengembalikan barang yang tidak sesuai tadi dengan fitur yang tersedia di aplikasi shopee dan bukan langsung melalui kurirnya.
Namun ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus kamu ketahui saat ingin mengajukan pengembalian barang di aplikasi shopee, ini dia beberapa syarat dan ketentuan nya.
Syarat dan Ketentuan Pengambilan Barang Shopee
- Penggunaan belum menekan tombol " Pesanan Diterima"
- Produk yang kamu terima cacat, rusak, dan tidak berfungsi dengan baik.
- Produk yang diterima tidak sesuai atau berbeda dengan foto dan deskripsi produk.
- Penjualan dapat menolak pengajuan pengembalian dana ataupun barang jika alasan pengembalian tidak meyakinkan.
- Penjualan harus menyetujui permintaan pengembalian barang
- Pembeli harus memiliki bukti seperti foto ataupun video terhadap kondisi barang yang diterima
- Masa garansi shopee belum berakhir
- Pembeli dan Penjual sebelumnya sudah membuat kesepakatan jika produk tidak sesuai barang akan dikembalikan.
- Uang akan dikembalikan jika barang yang dikembalikan sudah sampai kepada penjual
- Uang akan dikembalikan dalam bentuk saldo Shopeepay atau kredit, sesuai dengan metode pembayaran yang digunakan sebelumnya.
Itulah beberapa syarat dan ketentuan yang harus kamu ketahui jika kamu ingin mengajukan pengembalian barang di Shopee.
Lalu bagaimana Cara Mengajukan Pengembalian Barang di Shopee ?
Cara Mengajukan Pengembalian Barang di Shopee
Pengembalian Barang Non ShopeeMall
- Buka aplikasi Shopee kamu lalu klik "Pesanan Saya" pada Tab Saya
- Klik pada opsi Dikirim lalu pilih barang yang ingin kamu kembalikan.
- Setelah masuk ke Rincian Pesanan klik pada Opsi "Ajukan Pengembalian".
- Pilih alasan mengapa kamu ingin melakukan pengembalian barang.
- Masukkan Alamat email kami lalu klik "Kirimkan".
Pengembalian barang dengan alasan berubah pikiran atau tidak tertarik akan ditolak kecuali sebelumnya kamu sudah melakukan kesepakatan dengan penjual.
Kamu juga harus memiliki bukti jika pesanan yang kamu terima kurang, cacat maupun rusak.
Pengembalian Barang ShopeeMall
- Bukan aplikasi Shopee dan klik pada tab Saya
- Klik pada opsi Dikirim di bagian Pesanan Saya
- Pilih produk yang ingin kamu ajukan Pengembalian Barang.
- Pada halaman Rincian Pesanan klik pada opsi Ajukan Pengembalian.
- Pilih alasan yang sesuai dengan produk yang kamu terima.
- Tambahkan foto dan juga keterangan dari barang yang ingin kamu kembalikan.
- Pilih Jasa Kirim yang ingin kamu gunakan.
- Masukkan alamat email yang aktif dan klik Kirimkan jika semua data yang kamu masukkan sudah sesuai.
- Klik Lihat Instruksi untuk melihat pentunjuk pengembalian barang.
Kamu bisa mengikuti instruksi yang tersedia untuk melakukan pengembalian barang, dan gunakan jasa yang disediakan untuk menikmati gratis ongkir.
Pengembalian barang kamu tidak akan diproses jika kamu tidak mengirimkan resi pengiriman maksimal 5 hari setelah proses pengajuan.