Cara Membuat Absensi Online di Google Form

Cara Membuat Absensi Online di Google Form

Andromix.my.id - Dimasa pandemi ini sekolah kembali lagi dilakukan secara daring atau yang biasa disebut dengan online class.

Karena adanya sekolah online maka guru tidak bisa mengabsen siswa secara langsung dan absensi juga harus dilakukan secara online yang bisanya di lakukan menggunakan google form.

Lalu bagaimana Cara Membuat Absensi Online di Google Form ?, Mau tau caranya simak artikel ini sampai akhir.

Cara Membuat Absensi Online di Google Form 

1.  Buka aplikasi browser kamu dan ketik Google Form atau klik disini.

2. Lalu pilih pada bagian " Buka Google Formulir".

3. Login dengan alamat gmail kamu jika kamu belum login.

4. Klik pada tanda + atau "Blank" jika kamu menggunakan desktop.

5. Masukkan judul pada kolom bagian atas contoh : " Absensi Siswa Kelas X".

6. Kamu juga bisa menambahkan deskripsi pada kolom deskripsi yang terletak dibawah judul Formulir.

7. Buat kolom untuk memasukkan nama pada kolom pertama lalu ubah judulnya menjadi "nama" dan ubah opsi jawabannya menjadi "jawaban singkat" dan buat kolom menjadi "wajib diisi".

8. Tambahkan kolom baru dengan cara mengklik icon + yang ada pada website google formulir.  

9. Lalu ubah judulnya menjadi "No. Absen" dan opsi jawabannya menjadi "jawaban singkat" dan kolom menjadi wajib diisi seperti pada kolom "nama".
10. Tambahkan lagi kolom dan ubah judulnya menjadi "Jurusan" dan ubah opsinya menjadi "pilihan ganda" dan ketikkan kelasnya di bagian opsi. Buat kolom menjadi wajib diisi juga. 

11. Tambahkan kolom lagi dan ubah judulnya " Alasan " dan pilih opsi pilihan ganda, lalu ketika alasannya, jangan lupa aktifkan opsi wajib diisi.

12. Jika sudah kami bisa klik ikon kirim yang ada dipojok kanan atas.

13. Pada opsi kirim melalui pilih opsi link dengan cara mengklik icon rantai dan centang perpendek url agar link menjadi pendek, lalu klik salin.
14. Kirimkan link yang sudah kamu salin dengan cara paste ke media yang ingin kamu kirim seperti : WhatsApp, Google Classroom.

Cara Melihat Hasil Absen Online Di Google Form

Jika sudah selesai dan sudah ada yang mengisi formulir Absensi Online tersebut maka kita dapat melihat hasilnya dengan cara membuka formulir yang sudah kita buat tadi.

Berikut ini langkah-langkah Cara Melihat Hasil Absen Online Di Google Form.

1. Buka Formulir yang telah kita buat tadi di Google Drive atau kamu juga bisa mengeklik link yang kamu share tadi.

 2. Jika kamu ingin melihat hasil melalui link yang dibagikan usahakan kamu sudah login dengan akun gmail yang digunakan untuk membuat formulir tadi lalu klik icon "pensil".

 3. Lalu jika sudah masuk klik pada tombol " Respond" maka akan muncul hasil absen yang sudah dilakukan tadi.
 

 4. Kamu juga dapat mendownload hasil absen dalam bentuk .csv dengan cara klik icon hijau dipojok atas.

 
 5. Lalu kamu membuka file csv yang kamu download dan akan muncul rekap hasil absen tadi.

Akhir kata:

Nah diatas merupakan Cara Membuat Absensi Online di Google Form yang dapat kamu praktikan, cukup mudah bukan.

Semoga bermanfaat.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url